Persaingan di ranah komputer personal semakin ramai, apalagi dengan
hadirnya tablet PC dan ultrabook. Tapi posisi laptop masih bertahan
meskipun kini mengalami perubahan. Laptop sudah mulai beralih ke
ultrabook yang ramping dan ergonomis dan harga laptop pun semakin
terjangkau.
Sebagian orang enggan menggunakan tablet karena beberapa faktor, ada
yang karena bentuknya terlalu kecil, tidak leluasa untuk mengetik, dan
lain sebagainya. Sehingga mereka lebih memilih menggunakan laptop. Dari
sekian banyak laptop yang beredar di pasaran ada beberapa yang memiliki
harga yang terjangkau, serta memiliki kelebihan dalam hal daya tahan
baterai.
Berikut 7 laptop murah dengan baterai tahan lama :
- Samsung NP355E5C-A01IN. Model ini memiliki layar dengan definisi tinggi dengan LED display berukuran 15,6 inci. Label harga yang murah tidak membuat laptop ini mengurangi kemampuannya. Laptop ini menggunakan baterai 6 cell yang bisa membuat laptop ini bertahan hingga 6 jam. Laptop ini dibungkus dengan mesin prosesor dual core APU 2GB dan hardisk 320 GB. Samsung NP355E5C-A01IN cocok untuk penggunaan pribadi dan profesional.
- Sony VAIO E14133. Laptop ini dirancang untuk pengolahan multi tasking dan menitikberatkan pada komunitas profesional. Laptop varian dari Sony ini memiliki keunggulan prosesor Intel Core i3 Generasi ke-3 3120M. Memiliki kamera dengan definisi tinggi dan kualitas audio yang superior. Laptop ringan ini dilengkapi dengan baterai 6 sel yang dapat bekerja selama 6 jam dalam satu kali isi ulang.
- Samsung NP300 E5C AOCIN. Laptop ini cukup efisien untuk memenuhi kedua persyaratan sebagai laptop profesional dan pribadi. Laptop ini memiliki prosesor Intel Core i3 generasi ke-2. Laptop ini memiliki RAM 2GB bersama dengan hard disk drive kapasitas 500 GB. Model ini memiliki baterai 6 cell. Teknologi baterai inovatif dari Samsung ini mampu membuat laptop ini dapat bertahan hingga 5 jam.
- Lenovo Thinkpad E430. Laptop ini dapat dibawa berkeliling dengan mudah karena beratnya yang hanya 2,15 Kg dan ukuran layar 14 inci yang membuat laptop ini memiliki desain yang kompak. Kemudahan portabilitas dari model membuatnya menawarkan layanan yang tak tertandingi. Baterai 6 cell lithium ion memberikan kontribusi dengan mampu bertahan hingga 5 jam untuk sekali isi ulang.
- Acer Gateway NE56R. Jika Anda menginginkan untuk membeli laptop dengan model yang ramping dan kompak yang dirancang untuk digunakan di rumah dengan harga murah, anda bisa membeli Acer Gateway NE56R menjadi pilihan terbaik. Perangkat ini berjalan pada prosesor dengan dual-core generasi ke-2 yang dilengkapi dengan baterai 6 sel dan adaptor AC 65W. Baterainya bisa bertahan hingga 6 jam untuk setiap isi ulang. Laptop ini memiliki RAM 2GB dengan kapasitas hardisk drive 500 GB. Model ini dilengkapi dengan grafis 128MB dengan webcam 1.3MP dengan definisi tinggi.
- Dell Inspiron 15 3521. Laptop ini sangat ideal untuk dibawa berpergian karena beratnya hanya 2.25 Kg. Desai laptop ini langsing dan ramping membuatnya masuk ke dalam tas laptop dengan mudah. Mesinnya didukung oleh baterai 4 cell. Dell Inspiron menawarkan fitur yang baik dengan harga terjangkau dan dikemas dengan prosesor generasi ketiga Intel core yang sangat efisien dengan penyimpanan hard disk 500 GB dan RAM 4GB. Laptop ini memiliki DVD RW agar membantu Anda untuk tetap terhibur dimana pun kapan pun. Laptop ini bisa bertahan hingga 5 jam.
- Lenovo Essential G585. Sebuah laptop dengan harga terjangkau yang dirancang untuk penggunaan sehari-hari. Laptop besutan Lenovo ini diberinama Lenovo Esensial G 585 (59-348455). Laptop ini dilengkapi dengan layar LED HD dengan RAM 2GB dan penyimpanan hard disk mulai dari 750GB hingga 1TB. Laptop ini dikemas dengan prosesor AMD APU dual core 1.3 GHz dan memiliki baterai 6 cell yang menyediakan baterai cadangan yang memadai. Sistem manajemen energi Lenovo menyediakan fitur canggih yang hemat energi dan meningkatkan masa pakai baterai. Serta fitur multimedia yang signifikan dengan satu sistem yang terbaik. Laptop ini bisa bertahan selama 5 jam untuk sekali isi ulang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar